PT. At Tayibah – Al Multazam Group

Almultazam Group Akuisisi 100% Saham At-Tayibah Travel

Pemilik baru Rizky Sembada segera memindahkan kantor pusat At-Tayibah ke Sukoharjo/Solo, Jawa Tengah dari sebelumnya di Jakarta. At-Tayibah juga dipersiapkan menjadi perusahaan induk Almultazam.

JAKARTA (ManasikNews) —  Almultazam Group resmi menguasai secara penuh kepemilikan At-Tayibah Travel  (PT At-Tayibah) melalui proses pengambilalihan atau akuisisi atas 100% saham penyelenggara perjalanan ibadah umrah (PPIU) ini.  At-Tayibah selanjutnya dipersiapkan menjadi perusahaan induk Almultazam, dan segera mengurus izin penyelenggara ibadah haji khusus (PIHK) dan provider visa.

Pengalihan secara formal kepemilikan At-Tayibah berlangsung pada Rabu (16/5/2018) di hadapan notaris/PPAT Hirza Arafatul Lama’ah SH di Kota Bekasi, Jawa Barat. Sekaligus ditandai dengan penyerahan dokumen perusahaan dari pemilik lama H Suwondo kepada Rizky Sembada, pemilik baru yang juga owner Almultazam Group.

At-Tayibah terbilang cukup lama berkecimpung di usaha pelayanan wisata sejak tahun 1999. Berdiri awal sebagai perusahaan jasa agen perjalanan wisata, At-Taybah lalu berekspansi menggarap pasar perjalanan ibadah umrah, dengan mengantongi izin PPIU tahun 2016 (perpanjangan kedua). At-Tayibah selama ini berkantor di kompleks Wijaya Grand Center, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Di bawah pemilik baru Rizky Sembada, At-Tayibah Travel segera dikonsolidasikan ke dalam Almultazam Group yang sebelumnya juga mengoperasikan tiga perusahaan, yaitu PT Rizma Punama Almultazam (RPM), PT Punama Almultazam Internasional, dan PT Risma Almultazam Internasional. Almultazam Group berkantor pusat di Sukoharjo-Solo, Jawa Tengah.

Selanjutnya, At-Tayibah akan dipersiapkan menjadi perusahaan induk Almultazam. Selain berstatus sebagai PPIU yang mengantongi izin umrah, At-Tayibah juga akan dilengkapi dengan  izin penyelenggaraan haji khusus atau sebagai PIHK. “Proses perizinan PIHK segera kami urus. Kami sebelumnya sudah berkonsultasi dengan Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama,” ungkap Rizky Sembada kepada ManasikNews, di kantor Notaris/PPAT Hirza Arafatul Lama’ah SH, Kota Bekasi, Rabu (16/5/2018).

Menurut Rizky, dengan bergabungnya At-Tayibah ke dalam Almultazam Group, pihaknya akan meningkatkan pelayanan kepada jamaah, menekan seminim mungkin harga paket umrah namun dengan fasilitas sebaik mungkin, menggiatkan seminar dan sosialisasi Umrah Cerdas di seluruh wilayah Indonesia bekerjasama dengan Kemenag RI, serta memasyarakatkan program umrah dan mengumrahkan masyarakat.

“Kami ingin mengubah stigma di masyarakat selama ini, bahwa pergi berumrah dianggap mahal, sementara umrah berbiaya murah dianggap tipuan. Makanya kami gencar melakukan sosialisasi Umrah Cerdas dengan harapan stigma tersebut dapat dihapus,” ujar Rizky.

Yang terpenting lagi, bahwa masyarakat harus dibekali “ilmu” berumrah yang benar. Kuncinya, adalah pendalaman bab tata cara (manasik) berumrah. “Karena bekal ibadah umrah masyarakat masih minim. Sebagian jamaah pergi berumrah lantaran ikut-ikutan orang lain yang mengajak,” kata Rizky.

Sepanjang musim umrah tahun 1439 Hijriah (2017/2018) Almultazam mencatatkan kinerja yang baik. Berhasil memberangkatkan umrah lebih dari 3.000 jamaah. Tahun depan ditargetkan naik menjadi 5.000 jamaah.

Almultazam yang kini memiliki 50 perwakilan di seluruh Indonesia, selain melayani ibadah umrah dan haji, juga menyediakan komponen tiket pesawat internasional tujuan Arab Saudi, visa umrah, hotel, dan land arrangement (LA).

Berkembang dan Sukses

At-Tayibah dilepas dengan alasan, pemilik lama (H Suwondo) tidak punya tenaga profesional yang bisa melanjutkan usaha penyelenggaraan umrah. Sebagai PPIU selama ini melayani umrah bintang empat dan bintang lima, serta menjaga amanah jamaah.

Suwondo berharap di bawah pemilik baru Almultazam Group, At-Tayibah dapat berkembang lebih jauh dan sukses sebagai travel penyelenggara umrah. Bahkan, nantinya sebagai penyelenggara haji khusus dan provider visa Arab Saudi. “Saya mendoakan agar At-Tayibah tetap bermanfaat dengan baik dan meraih sukses,” katanya.

Dia optimistis mengenai harapan tersebut. Pasalnya, Almultazam berisi para profesional yang selama ini sudah membuktikan keberhasilan dalam penyelenggaraan umrah, haji khusus, dan tur muslim.

Hal itu pun diamini Rizky Sembada. At-Tayibah ke depan siap dibawa sukses mengarungi usaha perjalanan umrah, haji khusus, tur muslim, dan provider visa. Makanya kepada para mitra/perwakilan di seluruh Indonesia, agar tidak ragu dengan keberadaan Almultazam. Terlebih lagi, kini Almultazam diperkuat  “armada baru” At-Tayibah sebagai PPIU yang bukan diambilalih pengelolaan, namun 100% sahamnya diakuisisi oleh Almultazam.

“Jangan khawatir. Kita akan tetap berjualan dan maju bersama. Inshaa Allah. Kini Almultazam punya perusahaan sendiri, dan At-Tayibah akan jadi induk perusahaan, dengan pemilik dan direktur utama yang sama dengan Almultazam,” ungkap Rizky.

Menurut Rizky yang pengusaha muda ini, kehadiran At-Tayibah Travel akan meningkatkan kepercayaan diri untuk maju dan meraih sukses. Bersama regulator Kemenag RI, siap berpartisipasi  memajukan umrah, mewujudkan masyarakat madani, serta memudahkan umat Islam pergi ke Baitullah di bawah bimbingan sesuai tuntunan Sunah dan pelayanan oleh perusahaan travel yang amanah.

“Hal itu pula semakin membuka peluang seluas-luasnya kepada seluruh kaum muslimin untuk bergabung dalam syiar dakwah dan maisyah bersama Almultazam,” ujar Rizky.  (wyn)

 

Sumber : manasiknews.id

1 comment

  1. what is a gold ira rollover

    Wow! You thoroughly included everything in your post. I want to read more from you. Do you have any other blogs?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *